Home » 7 Cara Ngecas HP Tanpa Listrik Termudah, Hemat Energi!

7 Cara Ngecas HP Tanpa Listrik Termudah, Hemat Energi!

Dalam kategori: Peralatan listrik
Oleh: Mendy
Ditulis pada:
cara ngecas hp tanpa listrik

HP atau smartphone tampaknya sudah menjadi kebutuhan primer bagi sebagian besar orang. Alat komunikasi ini akan terus dibawa kemana-mana tetapi sangat merepotkan jika daya baterainya habis. Hal inilah yang membuat para pengguna wajib mengetahui bagaimana cara ngecas HP tanpa listrik.

Pada dasarnya, mengisi daya atau cas HP dilakukan dengan menghubungkan charger dengan aliran listrik. Cara ini adalah yang paling efektif digunakan hingga baterai HP terisi penuh. Dengan begitu, sahabat bisa membawanya kemana-mana dan mengoperasikannya untuk berbagai kebutuhan.

Namun, setiap orang tentu tidak bisa membawa aliran listrik kemanapun ia pergi. Jika HP kehabisan daya di tengah jalan, maka pengguna pasti akan merasa cukup kesulitan. Oleh karena itu, cara ngecas baterai tanpa kabel maupun listrik bisa menjadi alternatif untuk mengisi daya HP sementara.

Cara Ngecas HP Tanpa Listrik

Mengisi daya baterai tanpa listrik mungkin masih cukup awam untuk didengar. Penyebabnya adalah hampir setiap hari pengisian daya tersebut dilakukan dengan bantuan aliran listrik. Akan tetapi, ternyata ada beberapa cara yang dapat dipilih saat membutuhkan cas Hp tetapi tidak ada aliran listrik yaitu:

1. Tenaga Surya

Tenaga Surya
Source: atonergi.com

Tenaga surya merupakan pembangkit listrik tenaga matahari yang bisa menggantikan listrik dari PLN. Saat ini, penggunaan tenaga surya sudah banyak di masyarakat terutama di daerah-daerah terpencil. Apalagi, intensitas paparan sinar matahari di Indonesia secara keseluruhan tergolong cukup tinggi.

Sama halnya dengan listrik PLN, tenaga surya juga dapat digunakan untuk menghidupkan lampu maupun berbagai peralatan elektronik lainnya. Selain itu, pembangkit listrik tenaga matahari tersebut juga bisa dimanfaatkan sebagai salah satu alternatif untuk ngecas HP tanpa listrik PLN.

Caranya pun cukup mudah dan sama dengan menggunakan listrik secara umum. Tenaga surya biasanya lengkap dengan panel serta instalasi untuk mengalirkan listrik. Nah, pengguna bisa menghubungkan charger HP yang dimiliki ke stopkontak yang sudah tersambung dengan tenaga surya.

2. Panas Tubuh

Panas Tubuh
Source: jambi.kabardaerah.com

Tubuh manusia diketahui mengandung panas dan energi kinetik yang dapat dimanfaatkan untuk mengisi daya baterai smartphone. Panas tubuh tersebut dapat dihasilkan saat berjalan, menari, berlari, maupun tidur. Akan tetapi, dibutuhkan alat tertentu agar panas tubuh manusia dapat dimanfaatkan.

Alat tersebut dikenal sebagai Recharge Sleeping Bag dan Power Shorts. Recharge Sleeping Bag merupakan kasur portable yang bagian depannya terdapat kantung pengisi daya. Alat ini tergolong cukup efektif digunakan karena satu hari tidur dapat meningkatkan daya HP selama 11 jam.

Cara ngecas HP tanpa power bank dengan Recharge Sleeping Bag adalah dengan memasukkannya ke dalam kantung yang sudah tersedia. Saat sleeping bag berubah bentuk atau tergencet, maka zat-zat yang ada di dalam alat akan mengumpulkan energi kinetik dan mengubahnya menjadi daya HP.

Sementara itu, Power Short adalah sejenis celana pendek berbahan denim dengan pengisi daya yang terdapat di bagian kantong belakang. Cara kerjanya sama dengan Recharge Sleeping Bag, tetapi dalam 8 jam mampu mengisi daya HP dan bisa melakukan panggilan selama 24 menit.

3. Energi Angin

Energi Angin
Source: blackxperience.com

Selain matahari, energi angin juga dapat digunakan untuk menghasilkan listrik. Cara ngecas HP tanpa konektor dengan memanfaatkan energi angin bisa dilakukan menggunakan iFan. Alat ini menggunakan angin sebagai sumber daya pengisian baterai yang dilengkapi dengan kipas.

Fungsi kipas dalam iFan seperti turbin angin. Menariknya, alat cas ini dapat dihubungkan dengan sepeda sehingga lebih mudah untuk dibawa kemana-mana. Namun, iFan juga memiliki kekurangan yaitu pengisian daya baterai yang lama, yakni sekitar 6 jam untuk mendapatkan baterai yang penuh.

Hal inilah yang menyebabkan beberapa orang masih kurang tertarik untuk menggunakan alat pengisi daya dari angin tersebut. Akan tetapi, pengembang iFan menjelaskan bahwa alat buatannya akan terus dikembangkan hingga nantinya dapat melakukan pengisian daya HP menjadi jauh lebih cepat.

4. Buah dan Sayuran

Buah dan Sayuran
Source: liputan6.com

Sahabat mungkin pernah melihat di berbagai platform dimana seseorang sedang mengisi ulang daya ponsel menggunakan buah-buahan atau sayur-sayuran. Tindakan tersebut bukanlah aksi penipuan tetapi benar-benar bisa dilakukan karena beberapa buah maupun sayuran dapat menjadi sumber listrik.

Misalnya, apel, kentang, bawang merah, maupun jeruk. Cara ngecas HP dengan bawang merah atau buah-buahan lain tergolong cukup rumit karena pengguna harus menyiapkannya dalam jumlah banyak. Selain itu, beberapa alat pendukung juga dibutuhkan seperti kabel seng dan tembaga.

Untuk mengisi daya, buah-buahan atau sayuran harus dihubungkan antara satu sama lain dengan kabel seng serta tembaga. Selanjutnya, hubungkan ke HP agar aliran listriknya bisa masuk. Sayangnya, daya listrik yang dihasilkan dengan cara ini cukup kecil sehingga kurang efektif.

5. Charger Engkol (Crank Case)

Charger Engkol (Crank Case)
Source: jalantikus.com

Cara ngecas HP tanpa listrik lainnya yang menarik untuk dicoba adalah dengan memanfaatkan charger engkol atau crank case. Charger ini merupakan alat pengisi daya smartphone yang dapat mengubah satu menit putaran tangan untuk melakukan pengisian ulang baterai selama 30 detik.

Akan tetapi, daya yang dihasilkan tergolong cukup kecil, yaitu hanya 5 x 2,5 x 1 inci. Selain itu, sahabat juga akan cukup repot jika menggunakan cara membuat baterai HP penuh tanpa di cas dengan listrik. Alasannya karena harus memutar alat agar bisa mengisi daya sehingga dibutuhkan tenaga lebih.

6. Suara

Suara
Source: blibli.com

Meskipun terdengar cukup unik, tetapi suara dapat digunakan untuk mengisi daya HP atau smartphone. Penelitian ini berhasil dibuktikan oleh seorang insinyur di bidang elektro yang berasal dari Korea Selatan. Teknologi yang dimaksud adalah zinc oxide yang diletakkan diantara dua elektroda.

Cara ngecas HP tanpa casan ini kemudian bisa dilakukan dengan memanfaatkan berbagai suara. Mulai dari kebisingan lingkungan, musik, suara-suara lain yang setara dengan 100 dB. Adapun besaran daya listrik yang bisa dihasilkan dengan kebisingan tersebut adalah sekitar 50 mV.

Alat yang digunakan untuk menyerap suara akan bergetar setelah berhasil menangkap suara. Getaran tersebut nantinya akan menyebabkan zinc oxide menjadi tertekan dan menghasilkan arus listrik untuk mengisi daya.

Baca Juga: Daftar Lampu Tembak LED Mobil Motor Terbaik Harga Bersahabat

7. Bluetooth

Bluetooth
Source: shopee.com

Cara ngecas HP lewat bluetooth juga bisa dilakukan saat tidak berada di area yang memiliki aliran listrik. Adapun caranya adalah dengan memanfaatkan fitur Wireless Charging yang ada di dalam ponsel. Smartphone terbaru sudah dilengkapi dengan fitur ini sehingga bisa langsung digunakan.

Pengguna hanya perlu mengaktifkan Wireless Charging untuk segera mengisi ulang daya baterai. Akan tetapi, jika ponsel sahabat belum mendukung fitur tersebut, maka bisa membeli alatnya secara terpisah. Setelah itu, letakkan ponsel diatas Wireless Charging untuk melakukan proses pengisian baterai.

Saat ini, cara ngecas HP tanpa listrik dan charger sudah bisa dilakukan dengan memanfaatkan berbagai alat yang ada di sekitar. Dengan begitu, pengguna tidak perlu merasa khawatir jika kehabisan daya baterai smartphone tetapi tidak ada listrik. Cukup gunakan iFan, Wireless Charging, atau lainnya.

Baca Juga: Rekomendasi Powerbank Apple Original

Photo of author
Penulis:

Mendy

DAFTAR ISI