Home » 8 Produk Smart Home Terbaru Fungsional, Wajib Punya!

8 Produk Smart Home Terbaru Fungsional, Wajib Punya!

Dalam kategori: Teknologi
Oleh: Mendy
Ditulis pada:
produk smart home terbaru

Dengan semakin canggihnya teknologi Internet of Things, membuat produk-produk jenis ini semakin banyak di pasaran. Saat ini produk smart home terbaru, terus hadir dari berbagai brand dengan membawa masing-masing kelebihan mereka.

Bagi Sahabat yang bingung ingin membeli produk canggih yang mana, Sahabat berada di tempat yang tepat karena di sini kami akan bagikan produk smart home canggih mana yang recommended untuk dibeli di tahun 2023 ini. Langsung saja berikut ini daftarnya.

Daftar Rekomendasi Produk Smart Home Terbaru

1. Bardi Smart Bulb

Bardi Smart Bulb

Kita mulai dari produk lampu di sini kami punya rekomendasi Bardi Smart Bulb. Nama Bardi sendiri sudah terkenal akan produk-produk IoT-nya yang canggih dan memiliki cukup banyak fitur tak terkecuali untuk produk lampunya.

Bardi Smart Bulb sendiri sebenarnya memiliki banyak varian tergantung fitur dan jumlah warna yang dapat dihasilkan. Namun secara umum, produk dari Bardi ini pastinya sudah dikontrol menggunakan aplikasi Bardi Smart Home dan menjadi satu dengan perangkat Bardi yang lain.

Di aplikasi ini, Bardi Smart Bulb memiliki banyak sekali mode seperti mode baca, mode mengikuti irama musik (untuk varian tertentu), dan masih banyak lagi. Sahabat juga bisa memberikan perintah suara tertentu agar lampu ini melakukan aksi sesuai yang diperintahkan.

2. Ezviz C6N Smart Wifi Pan Tilt Camera 1080p

Ezviz C6N Smart Wifi Pan Tilt Camera 1080p

Apabila Sahabat sedang mencari produk smart home canggih untuk keamanan rumah, maka CCTV pintar adalah solusi paling tepat. Di sini kami punya rekomendasi produk bernama Ezviz C6N Smart Wifi Pan Tilt Camera 1080p.

CCTV yang satu ini memiliki cukup banyak fitur yang sangat berguna untuk mengamankan sebuah area di rumah Sahabat agar tetap terawasi. Salah satu fitur menariknya adalah Sahabat bisa dengan mudah mengontrolnya secara langsung melalui smartphone.

Tidak hanya itu, kualitas video yang dihasilkan pun tidak main-main. Untuk ukuran CCTV, produk ini sudah bisa menghasilkan video dengan resolusi 1080p.

3. ARBIT Smart Wifi Door Lock

ARBIT Smart Wifi Door Lock

Satu lagi perangkat untuk keamanan kali ini berguna untuk gagang pintu. Namanya adalah ARBIT Smart Wifi Door Lock. Tidak hanya membuat gagang pintu terlihat semakin cantik, produk ini juga memiliki banyak sekali fitur-fitur canggih yang membuat pintu Sahabat lebih aman lagi.

Beberapa fitur menarik produk smart home terbaru ini antara lain Sahabat bisa mendaftarkan sidik jari, membuat PIN, menggunakan RFID Card, remote unlock secara mudah langsung dari aplikasi, dan masih banyak lagi.

Menariknya, karena produk ini termasuk perangkat smart, maka Sahabat bisa mengendalikannya dari jarak jauh selama perangkat terus terhubung ke internet melalui sinyal Wifi.

4. Bardi Smart Extension Power Strips

Bardi Smart Extension Power Strips

Kembali lagi ke Bardi, kali ini ada produk extension power yang bernama Bardi Smart Extension Power Strips. Jika Sahabat mengira produk ini hanya extension power biasa, maka Sahabat salah. Karena extension ini menyimpan berbagai fitur menarik.

Seperti slot untuk USB, dan tentu saja masing-masing slot ini dapat dinonaktifkan secara langsung dari aplikasi terpusat yakni Bardi Smart Home. Selain itu tentu saja Sahabat bisa menghubungkan perangkat ini ke pengendali terpusat seperti Google Smart Home dan sejenisnya.

Perangkat ini bisa mempermudah Sahabat apabila ada perangkat elektronik yang tidak harus dicabut kabel powernya dan hanya tinggal mengontrol ON-OFF nya langsung dari aplikasi.

Metode ini juga dinilai lebih aman dari gangguan listrik karena sambungan listrik tidak menyala secara terus menerus. Apalagi Sahabat juga bisa menggunakan fitur timer yang sudah disediakan.

5. Google Home WiFi Smart Speaker Home Assistant

Google Home WiFi Smart Speaker Home Assistant

Apabila Sahabat ingin rumah terlihat semakin canggih, maka wajib memiliki Google Assistant yang bernama Gogole Home Wifi Smart Speaker Home Assistant ini. Produk ini berbentuk speaker mini yang dapat melakukan apa saja perintah dari pengguna.

Sahabat bisa memberika perintah suara untuk berbagai macam hal seperti membuat pengingat, membuat alarm, memutar lagu, dan masih banyak lagi. Selain membuat rumah terlihat lebih canggih, produk smart home terbaru ini juga akan sangat membantu aktivitas Sahabat menjadi lebih efisien.

6. Xiaomi Mi Robot Vacuum – Mop

Xiaomi Mi Robot Vacuum – Mop

Dengan adanya robot dari Xiaomi ini, Sahabat bisa menghemat banyak waktu untuk menyapu dan mengepel lantai rumah. Robot ini bisa diandalkan karena memiliki kecanggihan yang luar biasa. Xiaomi Mi Robot Vacuum dapat membersihkan rumah dengan efektif dan efisien hanya dengan beberapa perintah saja.

Kesimpulan

Perangkat-perangkat IoT hadir dengan tujuan untuk membuat aktivitas manusia menjadi semakin efektif dan efisien serta meminimalisir adanya kegagalan yang biasanya disebabkan oleh human error.

Oleh karena itu jika ada budget lebih, tidak ada salahnya mulai beralih menggunakan perabotan rumah yang canggih dalam hal ini produk smart home terbaru karena cukup worth it untuk digunakan.

Baca Juga: 9 Power Bank Solar Panel Terbaik, Mulai dari 10.000 mAH!

Photo of author
Penulis:

Mendy

DAFTAR ISI