Home » Sejarah Mengenai Siapa Penemu Mobil Listrik

Sejarah Mengenai Siapa Penemu Mobil Listrik

Dalam kategori: Pengetahuan, Umum
Ditulis pada:
Sejarah Mengenai Siapa Penemu Mobil Listrik

Mobil listrik memang sedang menjadi primadona saat ini. Bahkan pemerintah Indonesia tengah mencoba meningkatkan mobil listrik sebagai alat transportasi ramah lingkungan. Karena mobil listrik anggapannya sebagai mobil low carbon yang akan menurunkan jumlah emisi karbon. Terutama di perkotaan. Lalu siapa penemu mobil listrik?

Awalnya setiap orang mengira bahwa Elon Musk lah yang menemukan mobil listrik. Karena Bos Tesla ini namanya sering disebut terkait penemu sekaligus produsen mobil listrik. Benarkah ini?

Agar Sahabat tidak kebingungan tentang siapa penemu mobil listrik, sebaiknya baca artikel ini hingga selesai. Karena artikel ini akan membahas mengenai penemu dan sejarah singkat terkait mobil listrik.

Sejarah dan Siapa Penemu Mobil Listrik

Sejarah Mengenai Siapa Penemu Mobil Listrik
Sumber: zf.com

Terkenal sebagai mobil masa masa depan low carbon, ternyata ini sejarah singkat mengenai mobil listrik:

Siapa Penemu Mobil Listrik Pertama Kalinya?

3Sejarah Mengenai Siapa Penemu Mobil Listrik
Sumber: bec.energy

Siapa penemu mobil listrik? Mobil listrik pertama yang menemukannya oleh seorang ilmuan asal Inggris yang bernama Robert Anderson. Pada tahun 1832 Anderson membuat sebuah sepeda motor roda tiga dengan menggunakan tenaga baterai. Ini bersamaan dengan ilmuan asal Hungaria, Belanda, dan Inggris yang mencoba membuat mobil listrik skala kecil.

Sejak saat itulah ide terkait mobil listrik mulai tercetus. Hingga pada akhir abad 18, William Marrison berhasil membuat mobil listrik dengan kecepatan 22 km/jam yang mampu menampung hingga 6 penumpang. Sejak saat itu, muncul beberapa taksi di New York yang menggunakan mobil bertenaga listrik.

Perkembangan terus berlanjut. Hingga pada tahun 1898, Ferdinand Porsche berhasil menemukan mobil hybrid. Yaitu mobil yang menggunakan tenaga mesin dan tenaga listrik. Pada abad 19 inilah mobil listrik mulai melirik banyak pengguna mobil di dunia sebagai mobil masa depan. Meski masih banyak yang menggunakan kereta kuda sebagai alat transportasi.

Jatuh Bangunnya Mobil Listrik

Sejarah Mengenai Siapa Penemu Mobil Listrik
Sumber: npr.org

Abad ke-19 adalah masa di mana mobil listrik mengalami kejayaan. Tidak hanya mobil listrik saja. Tapi juga muncul berbagai penemuan lain di bidang listrik. Salah satunya adalah penemuan bohlam lampu oleh Thomas Alva Edison.

Tidak hanya menciptakan bohlam lampu, Thomas Alva Edison juga menciptakan baterai untuk menyimpan tenaga mobil listrik. Baterai inilah yang akan dijual secara komersial untuk meningkatkan kinerja mobil listrik. Bahkan Thomas juga bekerja sama dengan Henry Ford untuk memproduksi mobil listrik pada tahun 1914.

Meski sempat mengalami masa kejayaan, mobil listrik akhirnya mengalami kejatuhan juga. Ini karena Henry Ford selain memproduksi mobil listrik, juga memproduksi mobil berbahan bakar bensin. Masyarakat lebih memilih membeli mobil berbahan bakar bensin daripada mobil listrik. Alasannya karena lebih murah.

Inilah yang akhirnya mobil listrik mengalami kejatuhan dan mulai ditinggalkan kembali. Puluhan tahun banyak orang lebih memilih mobil berbahan bakar fosil. Hingga hampir satu abad kemudian, orang kembali mempertimbangkan untuk menggunakan mobil listrik karena lebih ramah lingkungan.

Sekarang, mobil listrik mulai menjamur di beberapa kota besar. Hadir dalam model SUV dan Sedan. Meski harga belinya memang lebih mahal, namun biaya bahan bakarnya lebih murah dibandingkan dengan mobil berbahan bakar fosil. Maka tak heran jika sebagian orang lebih memilih mobil listrik daripada mobil bensin dan solar.

Perkembangan Mobil Listrik di Indonesia

3Sejarah Mengenai Siapa Penemu Mobil Listrik
Sumber: liputan6.com

Masyarakat Indonesia mulai sadar untuk menggunakan mobil listrik sejak tahun 2012. Kesadaran akan penghematan energi fosil dan mengurangi emisi karbon adalah alasan utama penggunaan mobil listrik. Sayangnya, masih banyak masalah yang menjadi kendala dan menghambat penggunaan mobil ini.

Hingga pada akhirnya, saat Presiden Joko Widodo menjabat sebagai presiden di tahun 2014, penggunaan mobil listrik mulai digalakkan lagi. Presiden memberi ruang bagi pengusaha dan distributor mobil listrik untuk menawarkan produknya di masyarakat.

Meski penjualan mobil listrik belum sebanyak mobil bensin dan solar, namun pertumbuhannya cukup pesat. Banyak masyarakat perkotaan yang memilih menggunakan mobil listrik sebagai alat transportasi. Dan perlahan mulai meninggalkan mobil berbahan bakar fosil.

Sebagai jembatan, hadirlah mobil hybrid. Yaitu mobil yang menggunakan dua bahan bakar. Yaitu bahan bakar bensin dan bahan bakar listrik. Mobil hybrid ini paling tepat digunakan untuk berkendara jarak jauh. Jika sewaktu-waktu kehabisan tenaga listrik dan tidak menemukan charger listrik di jalan, bisa mengisinya dengan bensin.

Sampai sekarang, harga beli mobil listrik memang masih mahal dibandingkan dengan mobil bensin. Namun jatuhnya lebih murah daripada mobil bensin. Karena tidak memerlukan bahan biaya bahan bakar yang tinggi. Mengingat harga bensin kian hari kian meningkat.

Kesimpulan

Jika bertanya siapa penemu mobil listrik? Maka Robert Anderson adalah penemu pertama di tahun 1832. Perjalanan mobil listrik mengalami pasang surut. Hingga akhirnya, kembali mengalami masa kejayaan. Terutama di Indonesia saat presiden Jokowi mulai mendorong pemakaian mobil listrik untuk mobilitas.

Photo of author
Penulis:

ria herlina

DAFTAR ISI