Home » Rekomendasi Kompor Induksi Bosch dan Harganya

Rekomendasi Kompor Induksi Bosch dan Harganya

Dalam kategori: Kompor Listrik
Oleh: Mendy
Ditulis pada:
Rekomendasi Kompor Induksi Bosch dan Harganya

Di zaman modern sekarang, kompor induksi memang semakin disukai oleh berbagai kalangan. Untuk memenuhi permintaan pasar, produsen perlengkapan rumah tangga juga menghadirkan produk kompor induksi, tidak terkecuali Bosch. Brand ini juga meluncurkan produk kompor induksi Bosch.

Bosch merupakan merek asal Jerman yang memproduksi berbagai produk elektronik, mulai dari aksesoris mobil hingga perlengkapan dapur. Bosch terkenal dengan memiliki produk berkualitas yang dilengkapi teknologi canggih sehingga tidak heran jika diminati oleh masyarakat Indonesia.

Pada dasarnya, kompor induksi dari Bosch terlihat sama dengan induction hob pada umumnya. Kompor Bosch umumnya terbuat dari material keramik hitam yang membuat tampilannya elegan, sehingga sangat cocok apabila diaplikasikan pada dapur dengan interior minimalis modern.

Selain tampilannya yang menawan, kompor induksi Bosch ceramic juga telah dilengkapi berbagai fitur handal untuk memudahkan aktivitas penggunaan hob. Hal tersebut pula yang menjadi pertimbangan banyak pihak untuk memilih kompor induksi dari Bosch.

Kelebihan Kompor Induksi dari Bosch

Kelebihan Kompor Induksi dari Bosch

Kompor induksi (induction hob) merk Bosch menawarkan berbagai fitur modern untuk mendukung aktivitas memasak yang aman dan nyaman. Sejauh ini, Bosch telah mengeluarkan beberapa tipe kompor induksi dengan harga dan fitur berbeda-beda.

Bagi yang tertarik menggunakan kompor induksi dari Bosch, namun masih merasa ragu. Di bawah ini adalah beberapa kelebihan induction hob Bosch yang wajib dipertimbangkan:

  • Dilengkapi berbagai macam fitur dan fungsi unggul.
  • Praktis dan efisien saat digunakan.
  • Sistem pengaturan berbasis digital.
  • Tersedia dalam berbagai zona memasak.
  • Menghasilkan panas merata.
  • Kemudahan mengatur daya panas sesuai kebutuhan.
  • Hemat energi.
  • Mudah dirawat dan dibersihkan.

Rekomendasi Kompor Induksi Bosch Terbaik

Bosch menghadirkan produk kompor induksi dalam berbagai macam varian. Bagi yang tertarik membeli kompor induction dari Bosch, maka beberapa produk di bawah ini bisa dijadikan pilihan:

1. Bosch 375Fb1E

Bosch 375Fb1E

Kompor induksi dengan 2 zona memasak ini terbuat dari material keramik hitam yang membuatnya tampak elegan. Tipe ini dilengkapi berbagai fitur, termasuk sensor ukuran alat masak otomatis, pengaturan daya, sistem switch off aman, count up timer, hingga kitchen timer.

Ada juga fitur Timer with Off Mode for All Zones yang akan membantu sahabat untuk memasak sekaligus mengerjakan pekerjaan lain tanpa khawatir hidangan overcooked. Jika ingin melakukan aktivitas lain, maka bisa aktifkan fitur ini dan kompor akan dimatikan sesuai waktu yang ditentukan.

2. Bosch PKG775DB1A

Bosch PKG775DB1A

Kompor induksi seri 8 dari Bosch ini hadir dengan ragam fitur inovatif untuk menciptakan pengalaman memasak luar biasa. Seri ini memiliki 4 zona memasak dengan 17 pengaturan suhu panas. Sahabat juga bisa mengatur penggunaan kompor secara mudah dengan Direct Select Premium.

Salah satu fitur andalannya adalah Alarm Function with Adjustable Alarm Duration. Fitur ini memungkinkan sahabat untuk mengatur penurunan suhu pada semua zona memasak, seperti mematikan kompor, dan lain sebagainya sesuai kebutuhan.

3. Bosch PUC 61KAA5E Seri 2

Bosch PUC 61KAA5E Seri 2

Kompor ini hadir dengan 3 zona memasak yang memungkinkan Sahabat untuk mengolah beberapa makanan sekaligus. Untuk menunjang penggunaan, tipe ini juga telah dilengkapi berbagai fitur.

Salah satunya adalah ReStart Mode. Sahabat bisa memanfaatkan fitur ini untuk memulai ulang menyalakan kompor. Misalnya, saat kompor induksi mengalami masalah, seperti panas tidak optimal. Sahabat bisa memanfaatkan ReStart Mode untuk memperbaiki hal tersebut.

4. Bosch PKF 645FN2E

Bosch PKF 645FN2E

Dengan harga yang relatif terjangkau, Sahabat sudah bisa membawa pulang kompor induksi 4 zona memasak dari Bosch. Bagi yang memiliki hobi masak atau suka memasak ragam jenis hidangan sekaligus, maka sangat direkomendasikan menggunakan Bosch PKF 645FN2E.

Kompor induksi ini menghadirkan fungsi Wiping Protection yang memungkinkan sahabat mengolah makanan secara aman dan nyaman. Untuk membersihkan area kompor setelah memasak, sahabat hanya perlu menyeka dengan handuk basah.

5. Bosch PWP 63KBB6E Seri 4

Bosch PWP 63KBB6E Seri 4

Salah satu kompor andalan Bosch yang wajib masuk bucket list Sahabat adalah Bosch PWP 63KBB6E Seri 4. Tipe ini menawarkan berbagai macam fitur unggul untuk mendukung keamanan dan kenyamanan dalam proses mengolah makanan.

Bagi yang sering memasak sembari mengerjakan kegiatan lain, seri ini sangat recommended dipakai karena memiliki fitur Power Imaging Capability. Dengan kata lain, kompor akan menyesuaikan suhu panas dengan kebutuhan memasak secara otomatis.

6. Bosch PPI 82560 Ms

Bosch PPI 82560 Ms

Kompor induksi tipe PPI 82560 Ms hadir dengan 2 zona memasak berkecepatan tinggi. Jika sahabat sedang memasak dalam situasi terburu-buru atau ingin mengolah berbagai jenis hidangan sekaligus, maka bisa mengatur suhu panas yang diinginkan agar makanan cepat matang.

Selain fitur High Speed Cooking, seri ini juga dilengkapi fitur safety, seperti Child Safety Lock yang pastinya akan sangat berguna bagi keluarga dengan anak kecil.

7. Bosch PVS 675FB5E

Bosch PVS 675FB5E

Kompor induksi seri 6 60 cm Bosch ini menghadirkan 4 zona memasak dengan tambahan CombiZone yang memberikan lebih banyak fleksibilitas. Dengan kata lain, memungkinkan Sahabat mengkombinasikan 2 zona memasak menjadi satu. Jadi, bisa difungsikan sebagai panggangan.

Seri ini juga telah dilengkapi fitur Power Boost Mode, sehingga sahabat dapat memasak menggunakan daya maksimum 10 menit untuk mempersingkat waktu masak. Fitur ini sangat direkomendasikan untuk merebus air.

8. Bosch PUJ61 1BB5E

Bosch PUJ61 1BB5E

Produk kompor induksi Bosch seri 4 ini dirancang untuk menghasilkan suhu panas secara cepat dan presisi, namun hemat energi. Bosch PUJ61 1BB5E menawarkan 3 zona memasak dengan 17 tingkat daya. Seri ini juga memungkinkan Sahabat mengontrol aktivitas memasak secara mudah.

Bosch PUJ61 1BB5E dilengkapi fitur Heat Balance Indication Steps for Each Zone yang merupakan indikasi keseimbangan panas dan dapat diterapkan pada setiap zona. Penggunaan fitur ini akan membuat kegiatan memasak menjadi lebih cepat, efektif, dan efisien.

9. Bosch PIV975DC1E

Bosch PIV975DC1E

Sesuai dengan harganya yang terbilang mahal, kompor induksi seri 8 dari Bosch ini hadir dengan diameter 90 cm dan 5 zona memasak. Terdapat 17 tingkat daya yang tersedia untuk setiap zona, sehingga Sahabat bisa mencapai panas yang tepat.

Untuk menunjang fungsinya, seri ini dilengkapi ragam fitur handal. Salah satunya adalah Automatic Safety Shut Off yang berfungsi mematikan kompor induksi secara otomatis.

Daftar Harga Kompor Induksi Bosch

Daftar Harga Kompor Induksi Bosch

Bosch meluncurkan produk ini dalam berbagai variasi yang bisa dipilih sesuai kebutuhan dan budget konsumen. Bagi Sahabat yang tertarik untuk membeli kompor dari brand kenamaan Bosch, di bawah ini adalah beberapa tipe beserta harga yang dapat dijadikan bahan referensi:

Tipe Harga
Bosch PUC 61KAA5E Seri 2 Rp7.500.000
Bosch PKF 645FN2E Rp8.355.000
Bosch PWP 63KBB6E Seri 4 Rp8.450.000
Bosch PPI 82560 Ms Rp10.890.000
Bosch PK775DB1A Rp15.000.000
Bosch PIB 675FB1E Rp13.280.000
Bosch 375Fb1E Rp16.200.000
Bosch PUJ61 1BB5E Rp17.400.000
Bosch PPID 675DC1E Rp24.100.000
Bosch PVS 675FB5E Rp24.540.000
Bosch PIV975DC1E Rp31.830.000

Kompor induksi Bosch bisa menjadi alternatif pilihan terbaik bagi Sahabat yang ingin beralih dari penggunaan kompor gas. Selain memiliki tampilan elegan yang menawan, kompor jenis ini juga dinilai hemat energi sehingga Sahabat tidak perlu khawatir mengenai penggunaan daya listrik.

Photo of author
Penulis:

Mendy

DAFTAR ISI