Home » Tutorial Mengganti Lampu Gantung Kipas Ruang Tamu

Tutorial Mengganti Lampu Gantung Kipas Ruang Tamu

Dalam kategori: Lampu, Peralatan listrik
Oleh: Adhi
Ditulis pada:
Tutorial Mengganti Lampu Gantung Kipas Ruang Tamu

Sebagian orang menempatkan lampu gantung kipas di rumahnya untuk mendapatkan tiga manfaat sekaligus. Pertama, kipasnya berguna sebagai penyejuk udara. Kedua, lampunya untuk menerangi ruangan. Ketiga, untuk mempermanis tampilan interior rumah.

Lampu gantung kipas sewaktu-waktu bisa saja mendadak mati. Namun Sahabat tidak perlu panik. Jika hanya lampunya saja yang tidak bisa menyala sedangkan kipas masih berfungsi normal, berarti usia pemakaian bola lampunya sudah habis. Tinggal kita ganti saja bola lampunya dengan yang baru agar bisa nyala kembali.

Tutorial Mengganti Lampu Gantung Kipas Ruang Tamu

Tutorial Mengganti Lampu Gantung Kipas Ruang Tamu
Sumber: blibli.com

Namun, ternyata masih banyak orang yang menyangka proses penggantian bola lampu pada kipas gantung itu rumit, hingga butuh teknisi khusus untuk mengerjakannya. Padahal kalau kita mau belajar, penggantian lampu gantung kipas terbilang mudah bahkan seorang pemula pun bisa menyelesaikannya.

Buat Sahabat yang merasa tertantang mengerjakannya sendiri, silakan pahami dan ikuti tutorial mengganti lampu gantung kipas berikut ini:

Awali dengan Menggunakan Kacamata Pelindung

Penggunaan kacamata pelindung sebenarnya bukan suatu keharusan (optional), tapi ada nilai manfaat yang sangat besar jika Sahabat mematuhi anjuran ini. Mengapa demikian? Saat penggantian sudah tentu posisi kita berada tepat di bawah lampu dan kepala mendongak. Serpihan debu yang menempel di permukaan lampu atau baling-baling kipas mungkin saja akan berjatuhan ke arah kita.

Di sinilah guna kacamata untuk melindungi mata kita dari debu-debu tersebut. Bahkan untuk kemungkinan yang lebih ekstrem lagi, apabila bola lampu maupun penutup lampu yang berbahan kaca itu pecah, maka pecahannya tidak mengenai mata kita.

Gunakan Sarung Tangan Karet

Sama halnya dengan kacamata, penggunaan sarung tangan pun bersifat optional meski kegunaannya pun tak kalah penting. Sarung tangan karet memiliki permukaan yang kesat. Ini dapat menjaga kestabilan cengkeraman tangan kita saat proses penggantian lampu. Namun jika Sahabat yakin bisa melakukannya tanpa sarung tangan, silakan abaikan poin kedua ini.

Saatnya Membuka Penutup Lampu Gantung Kipas Ruang Tamu

Tutorial Mengganti Lampu Gantung Kipas Ruang Tamu
Sumber: gudeg.net

Bola lampu gantung kipas terlindungi oleh sebuah cangkang yang cukup besar dan tebal. Untuk bisa mengganti bola lampunya, maka cangkang tersebut harus kita buka terlebih dahulu. Rentangkan jari-jari tangan selebar mungkin pada permukaan cangkang. Beri sedikit tekanan lalu putarlah cangkang tersebut berlawanan arah jarum jam sampai terbuka.

Jika putaran cangkang terasa terlalu kencang dan Sahabat kesulitan untuk membukanya, ketuklah sekeliling sisi cangkang dengan bantuan alat yang padat tapi empuk agar tidak menimbulkan retakan atau goresan. Misalnya menggunakan handle yang sudah dililit kain. Ketukan lembut ini membantu melonggarkan sambungan antara ulir cangkang dengan fitting lampu.

Pengerjaan ini membutuhkan kerja dua tangan sekaligus. Satu tangan bekerja menekan cangkang bohlam, satu tangan lagi mengetuk bagian luar cangkang. Lalu cobalah memutarnya kembali. Jika Sahabat melakukannya dengan benar, cangkang bohlam pasti akan terbuka.

Putar Bohlam dengan Hati-hati

Saat cangkang sudah terbuka, langkah selanjutnya ialah mengganti bohlam lama dengan yang baru. Ini tentu tahap yang paling mudah bagi siapa saja yang sudah pengalaman mengganti bola lampu.

Namun, untuk pemula perlu sedikit berhati-hati. Jangan langsung memegang bohlamnya terutama jika lampu tersebut baru mati. Sebab, seluruh badan lampu pasti masih dalam kondisi panas. Bahkan untuk lampu pijar, panasnya baru hilang 5-7 menit setelah lampu mati, sedangkan lampu LED sekitar 1-2 menit saja.

Tutorial Mengganti Lampu Gantung Kipas Ruang Tamu
Sumber: productnation.co

Sentuh lampu dengan ujung jari terlebih dahulu untuk memastikan apakah kondisi lampu sudah cukup dingin atau belum. Jika sudah, putar bohlam tersebut berlawanan dengan arah jarum jam sampai terlepas dari soketnya.

Selanjutnya, masukan bohlam baru pada soket yang sama. Usahakan posisinya lurus agar ulir lampu tepat dengan fitingnya. Lalu, putarlah bohlam sampai putarannya habis. Putaran jangan sampai longgar maupun sebaliknya.

Putaran yang terlalu longgar mengakibatkan lampu tidak menyala atau kedap-kedip. Sedangkan bila terlalu kencang, lampu akan sulit dibuka saat penggantian berikutnya juga berpotensi pecah.

Setelah bohlam terpasang dengan benar, sekarang tinggal memasang cangkang penutupnya kembali. Posisikan cangkang tepat pada putarannya. Dengan sedikit tekanan, putarlah cangkang tersebut searah jarum jam sampai putarannya habis. Sama halnya dengan bohlam, hindari memasang cangkang terlalu kencang karena akan menyulitkan kita sendiri saat membukanya di lain waktu. Begitu juga jika pemasangan cangkangnya terlalu longgar. Cangkang berisiko lepas atau terbang saat kipas angin sedang menyala.

Kesimpulan

Satu lagi catatan penting dalam penggantian lampu gantung kipas ruang tamu ialah, gunakan lampu dengan kapasitas watt yang diperbolehkan. Hindari watt yang lebih besar daripada batas maksimal fiting lampu yang terdapat di kipas angin, demi mencegah terjadinya korsleting listrik atau hal-hal membahayakan lainnya. Yakinlah, tutorial ini sangat mudah diterapkan oleh siapa saja yang ingin mengganti lampu gantung kipas. Kuncinya, punya kemauan belajar dan tekad yang kuat untuk mencoba. Niscaya akan berhasil.

Photo of author
Penulis:

Adhi

DAFTAR ISI